![]() |
| HASIL PERTANDINGAN LIGA INGGRIS CHELSEA VS NEWCASTLE |
Hasil Pertandingan Liga Inggris Chelsea Sangat Kurang Puas Dengan Skor 0-0 Untuk Dibabak Pertama Melawan Newcastle Stadion Di St James Park
Jalannya Pertandingan
Laga dimulai, Chelsea masih kesulitan membentuk permainan. Tempo mereka terlihat lambat dan hanya kerap memutar bola di lini tengah.Newcastle yang justru beberapa kali mendapat ruang kosong di 10 menit awal pertandingan. Baru menit keenam, Newcastle menjadi tim pertama yang membuat peluang.
Berawal dari serangan balik cepat, Jacob Murphy melakukan tembakan keras dari luar kotak penalti. Tapi, tendangannya mendatar dan dengan mudah ditangkap Kepa Arrizabalaga.
Secara perlahan The Blues mulai memperlihatkan pola yang baik dalam menyerang. Tapi, tak serta merta gol langsung terjadi. Pertahanan Newcastle bermain sangat baik, mereka menumpuk sangat banyak pemain di dalam kotak saat bertahan.
Kombinasi gelandang N’Golo Kante, Jorginho, dan Mateo Kovacic juga belum terlihat maksimal. Mereka masih meraba posisi dan pola yang diinginkan.
Eden Hazard memberikan peluang pertama bagi Chelsea di menit ke-24. Tapi, tembakan kerasnya masih sedikit menyamping di gawang Newcastle.
Sang pemain mendapat marking yang sangat ketat dari pemain Newcastle. Ia beberapa kali dijatuhkan oleh Momo Diame yang ditugaskan menjaganya di laga ini. Hazard terlihat sempat terpincang-pincang ketika coba berlari karena hal tersebut, tapi masih bisa melanjutkan pertandingan.
Pedro Rodriguez mendapat peluang di menit ke-34. Sang pemain berhasil menusuk dari sisi kanan kemudian membuat tembakan melengkung dengan kaki kiri. Tapi, sepakannya masih melambung.
Semenit kemudian dia juga mendapat peluang tapi kali ini sepakannya ditangkap dengan baik oleh Martin Dubravka. Jelang babak pertama berakhir, Chelsea terus melakukan tekanan tapi tak membuahkan apapun. Babak pertama berakhir tanpa gol.
Susunan Pemain
Newcastle United: Dubravka; Clark, Schar, Fernandez; Dummett, Diame, Ki, Yedlin; Murphy, Rondon, RitchieChelsea: Kepa; Alonso, Luiz, Rudiger, Azpilicueta; Kovacic, Jorginho, Kante; Hazard, Morata, Pedro

Tidak ada komentar:
Posting Komentar